Monday 5 June 2017

Lebih Galak, Apple Hadirkan iMac Baru dan iMac Pro

Para pengguna yang masih kurang puas dengan iMac versi terakhir untuk melakukan pekerjaanya, mungkin pantas menunggu iMac terbaru yang baru saja diumumkan oleh Apple di ajang WWDC 2017.

Seperti yang dirumorkan sebelumnya, iMac terbaru ini dipersenjatai dengan sejumlah jeroan terbaik di kelasnya. Sebut saja kehadiran prosesor Intel Core generasi ketujuh atau disebut KabyLake yang mendukung HEVC.
Ada beberapa versi layar yang ditawarkan di iMac ini, yakni berukuran 21,5 inci dengan RAM 32GB dan 27 inci bertenaga 64GB. Demikian yang dikutip dari Reuters.

Sementara dari sisi grafis agar makin mumpuni ditambahkanlah Intel Iris Plus Graphics 640 (21,5 inch), Radeon Pro 555 dan 560 (21,5 inch 4K) serta Radeon Pro 570, 575 dan 580 (27 inch 5K). Dari sisi penyimpanan internal, Apple memperkenalkan Fusion Drive yang diklaim lebih cepat 50 persen dari SSD. Walaupun tetap ada opsi SSD yang mampu menyimpan hingga 2TB.

Harganya sendiri dipatok mulai dari USD 1.299 atau Rp 17 juta hingga USD 1.799 atau Rp 23,9 juta. Selain itu, Apple juga mengejutkan dengan menghadirkan iMac Pro. Versi tertinggi dari iMac ini meliputi dapur pacunya diserahkan pada prosesor Xeon. Menggunakan Radeon Vega pada GPU-nya. Memori internalnya terdiri ECC memoru 128 GB dan SSD 4 TB.

Layar lebih tajam karena memiliki 44 juta pixel.Perangkat , 4 port Thunderbolt 3 dan built in 10GB Enhernet. Apple membanderolnya seharga USD 4.999 atau setara Rp 66 juta. Perangkat ini akan tersedia Desember mendatang.

sumber:cnnindonesia

0 comments:

Post a Comment