Wednesday 8 February 2017

Xiaomi Rilis Redmi Note 4X pada 14 Februari 2017

Xiaomi akan meluncurkan smartphone terbarunya, Xiaomi Redmi Note 4X pada 14 Februari 2017, bertepatan dengan hari Valentine. Bersamaan dengan itu, perusahaan Tiongkok ini juga akan memperkenalkan spokesperson baru mereka.

Dalam sebuah foto render terbaru yang beredar di internet, tampak bahwa Redmi Note 4X itu hadir dalam balutan warna hijau toska dan hitam. Melengkapi dua varian warna yang hampir selalu diluncurkan oleh Xiaomi, yakni silver dan gold.

Ponsel ini kabarnya bakal mulai dijual pada 16 Februari. Saat ini foto Redmi Note 4X telah banyak muncul di internet. Tak cuma foto, bocoran spesifikasi Redmi Note 4X pun sudah beredar di dunia maya. Apa saja spesifikasi yang diusung untuk mendukung kinerjanya?

Pertama, Redmi Note 4X dikabarkan memiliki bentang layar 5,5 inci dengan dukungan chipset Snapdragon 625. Kinerjanya didukung baterai berkapasitas 4.100mAh. Sementara kemampuan fotografinya disokong oleh kamera utama 13MP dan kamera depan 5MP.
Selain itu, sampai saat ini sebuah foto screenshot yang beredar juga menunjukkan hasil pengujian benchmark Redmi Note 4X yang mencapai 90.057 poin.

Meski begitu, skor tersebut dinilai palsu. Sebab, chipset Snapdragon 625 jika diuji hanya memiliki skor sekitar 60.000 poin, tak lebih dari 90.000 poin. Jika disokong chip Helio X20, kemungkinan skor benchmark-nya mencapai 80.000 poin.

Source : Liputan6

0 comments:

Post a Comment